طبيب الطب النبوي Dokter Pengobatan Nabawi

Islam, Hukum, Sholat, Tatacara

Wanita MIMPI BASAH ?

with 5 comments


Wanita Ihtilam ?

Syaikh Muhammad Bin Shalih Al Utsaimin Rahimahullah

red-tulipPertanyaan:

Apakah wanita juga mengalami mimpi basah (ihtilam) sebagaimana pria? Apabila ternyata wanita juga ihtilam, apa yang seharusnya dia lakukan?

Jawab:

Wanita terkadang juga ihtilam sebagaimana pria karena, “Wanita adalah saudara kandung pria.”(Hadits Riwayat Ahmad dalam Musnadnya).

Maka sebagaimana pria mengalami ihtilam, wanita pun mengalaminya.

Apabila seorang wanita ihtilam, namun ketika bangun tidur dia tidak mendapati bekas air/basah maka tidak wajib baginya mandi. Sebaliknya jika ia dapati basah pada pakaiannya maka wajib mandi karena Ummu Sulaim Radhiyallahu ‘Anha pernah bertanya kepada Rasulullah Sholallahu ‘Alaihi Wasallam, “Wahai Rasulullah paakah wajib bagi wanita untuk mandi bila ia ihtilam?”. Beliau menjawab, “Ya, apabila ia melihat (bekas) air (pada pakaian dalamnya).”(Hadits riwayat Muslim).

Dari Majmu’ Fatawa Wa Rasail
Fadhilatusy Syaikh Muhammad Bin Shalih Al Utsaimin 4/230
4/230, sebagaimana dinukil dalam “Fatawa Al Mar’ah Al Muslimah” 1/226
Sumber: Majalah Asysyariah vol I/no 02/Mei 2003/Rabbiul Awwal 1424 Hijriyah hal 59

SUMBER : http://ghuroba.blogsome.com/2007/05/25/wanita-ihtilam/

Written by أبو هـنـاء ألفردان |dr.Abu Hana

March 2, 2009 at 06:33

5 Responses

Subscribe to comments with RSS.

  1. […] wanita juga mengalami mimpi basah (ihtilam) sebagaimana pria? Apabila ternyata wanita juga ihtilam, apa yang seharusnya dia […]

  2. […] wanita juga mengalami mimpi basah (ihtilam) sebagaimana pria? Apabila ternyata wanita juga ihtilam, apa yang seharusnya dia […]

  3. […] wanita juga mengalami mimpi basah (ihtilam) sebagaimana pria? Apabila ternyata wanita juga ihtilam, apa yang seharusnya dia […]

  4. ana masing bingung masalah ini, sebab
    di dalam anatomi ginekologi wanita, wanita tidak mempunyai saluran air mani sebagaimana laki laki.. air mani laki laki berfungsi untuk membuahi sedang wanita hanya mempunai sel telur saja…..lagi pula air mani laki laki adalah spermatozoa yang hidup , bentuknya ada kepala dan ekor, sedang wanita tdk punya ini.

    kalau masalah air wanita, itu adalah air pelumas ketika wanita mulai terangsang dan bangkit libidonya, air itu merembes di dinding vagina, seperti air liurlah, gitu…kalau pada laki laki air ini dinamakan mazi, nah seperti itu pulalah yang ada pd wanita,

    air mazi wanita, keluar saat wanita terangsang, sebelum persetubuhan dgn suami……andai tidak terjadi jima’ namun air wanita yang sudah keluar ini tidak menyebabkan wanita itu mandi, karena wanita tidak orgasme.

    sekali lagi, bisa saja air wanita itu banyak keluar , walau wanita tidak orgasme. jangan di anggap sama dgn laki laki bahwa jika laki laki orgasme mengeluarkan air, maka wanitapun akan terjadi hal yang sama, tidak demikian. sekali lagi, wanta tidak mempunyai saluran mani lho.

    intinya, air yahg keluar dari kemaluan wanita adalah air rembesan lewat vagina dikala wanita terangsang (mazi) /air pelumas di vagina……

    yg menyebabkan wanita mandi junub adalah apabila wanita mengalami orgasme, baik itu lewat mimpi ataupun berjima dgn suami.

    masalah banyak atau sedikitnya air wanita yang keluar dari kemaluan, saat wanita terangsang,itu relatif, tergantung makanan dan hormon yg ada pd tubuh wanita tersebut…..
    biasanya sebelum wanita berjima’ air wanita sdh keluar (air pelumas) di sekitar vagina…….nah air ini sdh keluar sebelum wanita orgasme………………….ini bukan air mani, tapi air pelumas/mazi.
    semakin wanita terangsang, biasanya semakin banyak mazi ini keluar……..selama masih dalam taraf terangsang , kalau tidak terjadi 2 alat kelamin bertemu , wanita tidak mandi junub, tapi cukup dibersihkan dan wudhu saja, walaupun air wanita itu banyak keluar……………………

    kesimpulan :

    wanita wajib mandi junub jika terjadi
    1.jima,
    2.mimpi hgg orgasme.
    apabila mimpi tapi tdk orgasme, wanita tidak wajib mandi.
    masalah air wanita, itu adalah air pelumas/mazi, bukan mani, krn air mani hanya ada pada laki laki saja yang fungsinya untuk pembuahan yang dinamakan spermatozoa……
    kalau wanita mimpi, kemudian keluar air mazinya tapi tidak terjadi orgasme, wanita tidak wajib mandi junub……

    wallahu ‘alam

    @ penjelasan singkat kami sebagai berikut :

    – Perlu dibedakan antara sperma, ovum dan Cairan MANI. Ketika seseorang laki-laki orgasme disertai ejakulasi melalui ductus ejaculatorius ia sebenarnya mengeluarkan cairan SEMEN (MANI), sedangkan sperma hanya merupakan bagian dari cairan semen tersebut, masih banyak komponen lain yang terkandung didalamnya. cairan semen merupakan cairan bening berasal dari kelenjar prostat (60%), kelejar vesika seminalis (30%)dan sedikit dari kelenjar bulbourethral. Cairan semen berfungsi membantu transportasi, memberi nutrisi, dan membantu pergerakan sperma serta memiliki fungsi lubrikasi saat proses penetrasi akan terjadi.

    – Pada wanita hal tersebut juga terjadi, artinya disaat mereka orgasme maka keluarlah Cairan MANI. kita tidak bisa menyamakannya dengan laki-laki hanya berdasarkan anatomi ada/tidaknya ductus ejaculatorius tersebut saja. Namun yang jelas “cairan” tersebut juga keluar, dan seperti itulah keadaannya.

    -Lalu bagaimana kita mengetahui bahwa yang keluar itu adalah cairan mani bukan madzi? Rosulullah saja sejak berabad yang lampau sudah mengetahui kalau wanita mengeluarkan Mani, bukan madzi (cairan lubrikan..) saja lho..
    Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

    مَاءَ الرَّجُلِ غَلِيْظٌ أَبْيَضُ وَمَاءُ الْمَرْأَةِ رَقِيْقٌ أَصْفَرُ
    “Mani laki-laki itu kental dan berwarna putih sedangkan mani wanita tipis/ halus dan berwarna kuning.” (Shahih, HR. Muslim no. 310, 315)

    Al-Imam An-Nawawi rahimahullah berkata: “Adapun mani wanita berwarna kuning, tipis/ halus. Namun terkadang warnanya bisa memutih karena kelebihan kekuatannya. Dan mani wanita ini bisa ditandai dengan dua hal: pertama, aromanya seperti aroma mani laki-laki. Kedua, terasa nikmat ketika keluarnya dan setelah keluarnya, syahwatpun mereda.” (Syarah Shahih Muslim, 3/223)

    Untuk penjelasan lebih lengkap Silahkan baca :
    http://www.asysyariah.com/syariah.php?menu=detil&id_online=166
    https://kaahil.wordpress.com/2010/01/21/inilah-cara-membedakan-mani-madzi-kencing-dan-wadi-apakah-semuanya-najis-bagaimana-cara-mensucikannya/

    Rafi'ah Karim

    February 17, 2010 at 12:34

  5. aku masih belum bisa membedakan mana keputihan dan mana air mani..tolong petuhjukknya..

    @ Keputihan umumnya disertai keluhan gatal dan kadang disertai bau busuk, disebabkan oleh infeksi bakterial/parasit dan munculnya bisa sepanjang waktu serta tidak ada hubungan sama sekali dengan aktifitas seksual.

    Air mani tidak disertai keluhan gatal, memiliki bau khas dan muncul pada saat aktifitas seksual memuncak (orgasme), keluar disertai perasaan nikmat.

    ciciy

    July 2, 2009 at 10:05


Bagaimana menurut Anda?